Contoh Perangkat Lunak Dalam Simulasi Berbasis Powersim Oleh Abi Yoga Pangestu

 CONTOH PERANGKAT LUNAK DALAM SIMULASI BERBASIS POWERSIM

Perangkat Lunak Simulasi

Untuk melakukan simulasi dari sebuah model, diperlukan perangkat lunak (software) yang secara cepat dapat melihat perilaku dari model yang telah dibuat. Ada berbagai macam perangkat lunak yang dapat digunakan untuk keperluan ini, seperti Vensim, Dynamo, Ithink, Stella dan Power Simulation.

Power Simulation

Powersim digunakan untuk membangun dan melakukan simulasi suatu model dinamik. Suatu model dinamik adalah kumpulan dari variabel-variabel yang saling mempengaruhi antara satu dengan lainnya dalam suatu kurun waktu.

Korespondensi Antar Variabel

Setiap variabel berkorespondensi dengan suatu besaran yang nyata atau besaran yang dibuat sendiri. Semua variabel tersebut memiliki nilai numerik dan sudah merupakan bagian dari dirinya. Pada waktu mensimulasikan model, variabel-variabel akan saling dihubungkan membentuk suatu sistem yang dapat menirukan kondisi sebenarnya.

Stock Flow Diagram Pada Powersim

Pada perangkat lunak Powersim, suatu sistem yang menggambarkan hubungan antara variabel-variabel itu dinamakan stock flow diagram. Stock adalah akumulasi atas pengumpulan dan karakteristik keadaan sistem dan pembangkit informasi di mana aksi keputusan didasarkan padanya. Stock digabungkan dengan rate atau flow sebagai aliran informasi, sehingga stock menjadi sumber ketidakseimbangan dinamis dalam sistem. 

Perkembangan Pemanfaatan Powersim

Model yang dibangun dengan menggunakan perangkat lunak Powersim berbentuk simbol-simbol dan perkembangan selanjutnya, simulasi dengan menggunakan perangkat lunak ini banyak dipakai dalam bidang-bidang komersial, industri, manajemen dan riset.


Soal dan Jawaban

1.     Apa yang dimaksud dengan formulasi model? Formulasi model adalah pembentukan model secara formal berdasarkan variabel-variabel dan parameter-parameter serta relasi-relasi yang didefinisikan pada tahap karakterisasi sistem.

2.     Kepanjangan dari COBIT adalah? Control Objectives for Information and related Technology

3.     Apa yang dimaksud dengan COBIT? COBIT merupakan framework atau kerangka kerja Teknologi Informasi (TI) yang dikembangkan oleh IT Governance Intitute (ITGI). Pada dasarnya COBIT dikembangkan untuk membantu memenuhi berbagai kebutuhan manajemen dengan menjembatani kesenjangan informasi antara risiko bisnis, kontrol, dan masalah teknis (Tanuwijaya, 2010).

4.     Apa yang dimaksud dengan Sistem Dinamis? Sistem dinamik adalah suatu metode yang digunakan untuk mendeskripsikan,memodelkan, dan mensimulasikan suatu sistem yang dinamis (dari waktu kewaktu terus berubah). Metode sistem dinamis merupakan suatu metodologi untukmemahami berbagai masalah kompleks

5.     Simulasi dalam Sistem Dinamik adalah? Analisis model sistem dinamis menggunakan analisis model simulasi.Simulasi sebagai teknik penunjang keputusan dalam pemodelan, misalnya pemecahan masalah bisnis secara ekonomis dan tepat menghadapi perhitunganrumit dan data yang banyak. Simulasi adalah aktivitas di mana pengkaji dapatmenarik kesimpulan tentang perilaku dari suatu sistem melalui penelaahan perilaku model yang selaras, di mana hubungan sebab akibatnya sama denganatau seperti yang ada pada sistem sebenarnya (Eriyatno 1998).

6.     Apa yang dimaksud dengan Perangkat Lunak Simulasi? Untuk melakukan simulasi dari sebuah model, diperlukan perangkat lunak (software) yang secara cepat dapat melihat perilaku dari model yang telah dibuat. Ada berbagai macam perangkat lunak yang dapat digunakan untuk keperluan ini, seperti Vensim, Dynamo, Ithink, Stella dan Power Simulation. 

7.     Apa yang dimaksud dengan Power Simulation? Powersim digunakan untuk membangun dan melakukan simulasi suatu model dinamik. Suatu model dinamik adalah kumpulan dari variabel-variabel yang saling mempengaruhi antara satu dengan lainnya dalam suatu kurun waktu.

8.     Apa yang dimaksud dengan Korespondensi Antar Variabel? Setiap variabel berkorespondensi dengan suatu besaran yang nyata atau besaran yang dibuat sendiri. Semua variabel tersebut memiliki nilai numerik dan sudah merupakan bagian dari dirinya. Pada waktu mensimulasikan model, variabel-variabel akan saling dihubungkan membentuk suatu sistem yang dapat menirukan kondisi sebenarnya

9.     Apa yang dimaksud dengan Stock Flow Diagram Pada Powersim? Pada perangkat lunak Powersim, suatu sistem yang menggambarkan hubungan antara variabelvariabel itu dinamakan stock flow diagram. Stock adalah akumulasi atas pengumpulan dan karakteristik keadaan sistem dan pembangkit informasi di mana aksi keputusan didasarkan padanya. Stock digabungkan dengan rate atau flow sebagai aliran informasi, sehingga stock menjadi sumber ketidakseimbangan dinamis dalam sistem.

10.  Apa yang dimaksud dengan Perkembangan Pemanfaatan Powersim? Model yang dibangun dengan menggunakan perangkat lunak Powersim berbentuk simbol-simbol dan perkembangan selanjutnya, simulasi dengan menggunakan perangkat lunak ini banyak dipakai dalam bidang-bidang komersial, industri, manajemen dan riset.

Artikel ini dibuat sebagai tugas kuliah  sebagaimana yang tertuang dalam https://onlinelearning.uhamka.ac.id

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Berita Uhamka Oleh Abi Yoga Pangestu

Tugas 1 Pemodelan dan Simulasi 7C oleh Abi Yoga pangestu (1903015096)

SIMULASI DAN PEMODELAN oleh Abi Yoga Pangestu